Macam – Macam Sablon Partai Konveksi Yang Awet Dan Harganya Murah

Bikin baju partai di jasa konveksi memang sudah dilakukan sejak dulu oleh banyak partai politik. Biasanya untuk pemesanan baju partai ini tidak hanya dilakukan dalam jumlah banyak. Akan tetapi banyak juga dilakukan dalam jumlah sedikit. Dengan menggunakan jasa konveksi, biasanya konsumen di beri kebebasan untuk membuat pakaian baju partai sesuai dengan desain yang mereka miliki. Hal ini dikarenakan desain baju partai yang di buat memang tidak boleh sebarangan. Sebab desain baju partai ini sendiri disesuaikan dengan partai politik yang mengikuti pemilu. Biasanya dalam baju partai ini kita akan menemukan nama calon, nomor urut serta lambang partai yang ikut serta dalam pemilu. Baju partai identik dengan pakaian murah. Sebab bahan yang digunakan memang terbilang murah dan beda dari bahan yang lain.

konveksi

Inilah Macam – Macam Sablon Yang Dapat Anda Gunakan Untuk Produksi Baju Partai Konveksi

Jika anda sering menggunakan atau melihat baju partai yang menggunakan sablon. Pernah tidak sebagai konsumen anda berfikir bagaimana proses sablon tersebut. Selanjutnya apa saja jenis – jenis sablon yang digunakannya. Karena sablon atau yang sering dikenal dengan istilah screen printing adalah salah satu cara yang cukup populer.  Mengaplikasikan sebuah gambar ke material cetak yang dalam hal ini, memang sering kita jumpai pada gambar baju partai. Untuk proses sablon ini memang dikenal dengan teknik yang relatif sederhana, bahkan memang dapat dilakukan sendiri di rumah. Namun jika anda memang tidak ingin ribet melakukan proses sablon sendiri, bekerja sama dengan konveksi adalah pilihan yang paling tepat. Nah, berikut ini ada beberapa macam sablon yang digunakan untuk pembuatan baju partai diantaranya:

  1. Sablon DTG (Direct Garment)

Untuk proses penyablonannya ini menggunakan mesin digital printing sehingga gambarnya bisa langsung di cetak pada bidang kaos. Sehingga proses pembuatan sablon ini sudah pasti lebih cepat dibandingkan dengan proses sablon manual.

  1. Super white

Untuk sablon super white yang digunakan oleh konveksi ini memang hampir sama dengan sablon pigmen. Hal ini dikarenakan tintanya ini bisa terserap ke dalam serat kain. Tidak hanya itu sablon super white ini memiliki sifat yang transparan dan dapat untuk menyablon kain dengan warna gelap.

  1. Pigmen

Untuk sablon pigmen yang digunakan oleh konveksi ini adalah jenis sablon yang bisa terserap dengan baik ke dalam serat kain. Dimana pakaian ini memang hanya bisa digunakan pada bahan baju dengan warna yang terang saja.  Hal ini dikarenakan sablon nya memang terserap kedalam serat kain. Sehingga membuat tekstur kain ini tetap terlihat. Untuk warna dari sablon ini sudah pasti lebih rata dan solid, jika dibandingkan dengan sablon lain.

  1. Rubber

Jenis sablon yang satu ini merupakan jenis sablon yang bagus. Sebab hasil sablon yang ditarik ini akan melar serta memiliki daya elastisitas yang baik. Dan jenis sablon yang satu ini memang dikenal dengan sablon karet. Banyak konveksi yang menggunakan bahan ini untuk pembuatan baju partai.  Hal ini selain memiliki kualitas yang bagus, bahan ini mampu mencetak dengan jelas untuk desain yang dibuat.

Nah, itulah beberapa bahan – bahan sablon yang sering digunakan oleh konveksi untuk pembuatan baju partai. Selain 4 jenis bahan di atas masih ada jenis bahan lain yang dapat digunakan. Untuk itu perhatikan dengan baik jenis sablon yang digunakan untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan rapi.